Gara-gara Terlambat Bangun



Ini sudah menjadi kebiasaan jika ada undangan sementara suamiku baru pulang kerja shift malam. Karena nanti malam beliau masih harus bekerja kembali maka suami kutidur dulu sekitar 1 jam baru kemudian berangkat menghadiri undangan.  Sambil menunggu suamiku yang masih terlelap maka kupersiapkan diriku dan anak-anakku serapi mungkin. Ini adalah undangan dari kawan suamiku, hajatan aqiqah anak pertamanya.

Jarum jam terus berjalan dan tak terasa sudah menunjukkan pukul 10.30, saatnya membangunkan suamiku.“Yah,bangun..sudah setengah sebelas,nanti kita terlambat.

“Iyabun..hooaah, sebentar lagi yah..biar sampai sana kita tinggal makan,’’ 

Haaah…tumben,biasanya paling rajin,acara belum di mulai sudah hadir. Setelah berulangkali akhirnya bangun juga. Secepat kilat suamiku menuju kamar mandi danmemakai baju koko. Dengan mata yang masih memerah suamiku segera menghidupkan motor.
Berempat akhirnya kami berangkat ke tempat undangan. Sampai di sana sudah pukul 12.30dan ternyata acara sudah selesai. Tuh kan, terlambat gumamku. Tamu-tamu sudah banyak yang pulang sebagian lagi masih menikmati sajian hiburan berupa iramag ambus. Akhirnya dengan menahan rasa malu kami menyalami tuan rumah seraya meminta maaf karena keterlambatan kami.
 Tuan rumah mempersilahkan kami makan. Aku dan suamiku saling berpandangan, rupanya kita sehati. Karena acara sudah selesai maka meja makanpun sudah dibersihkan.

“Sudah Din tidak usah, kami langsung pamit,kata suamiku meminta ijin.

Rupanya tuan rumah menyadari, akhirnya beliau meminta kerabatnya untuk mengambilkan makan untuk kami. Dengan menahan rasa malu akhirnya kami makan juga. 

Ini jadi pelajaran berharga bagiku, supaya tidak terlambat lagi menghadiri undangan ketika suamiku pulang dari shift malam. Sekarang 3 jam lebih awal harus kubangunkan beliau, jadi kalau susah bangun,masih cukup waktu untuk mempersiapkan diri agar tidak terlambat lagi. 

Bag ianda yang tidak ingin mengalami kejadian sepertiku, silahkan persiapkan sedini mungkin kalau mau pergi undangan, perkirakan juga waktu tempuh ke tempat undangan supaya tidak terlambat.

Komentar